Jurnal Administrasi Bisnis Modern https://ejournal.uhn.ac.id/index.php/jabn <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Jurnal Administrasi Bisnis Modern</p> </div> </div> </div> en-US Jurnal Administrasi Bisnis Modern 3109-8509 Pengaruh Pemberian Kompensasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Indomaret https://ejournal.uhn.ac.id/index.php/jabn/article/view/2922 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan, baik secara parsial maupun simultan. Permasalahan penelitian dilatarbelakangi oleh pentingnya pemberian kompensasi yang layak serta motivasi kerja yang tinggi dalam mendorong peningkatan kinerja karyawan.</p> <p>Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan tetap yang berjumlah 20 orang, dengan teknik pengambilan sampel jenuh (saturated sampling). Data dikumpulkan melalui kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji t (parsial), uji F (simultan), dan koefisien determinasi (R²) dengan bantuan program SPSS versi 26.</p> <p>Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung 4,244 &gt; t tabel 2.120dan Sig. 0,000 &lt; 0,05; (2) motivasi kerja juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung 2,384 &gt; t tabel 2,120 dan Sig. 0,028 &lt; 0,05; (3) kompensasi dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai F hitung 11,678 &gt; F tabel 3,59 dan Sig. 0,001 &lt; 0,05. Koefisien determinasi (R²) sebesar 0,579, yang berarti 57,9% variasi kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh kompensasi dan motivasi, sementara sisanya 42,1% dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini.</p> Riris Nurnilam Sari Nainggolan Natalia Sihombing Kepler Sinaga Copyright (c) 2025 Jurnal Administrasi Bisnis Modern 2025-09-22 2025-09-22 2 1 1 16 10.51622/jabm.v2i1.2922 Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Komunikasi Internal Terhadap Kinerja Karyawan Credit Union Lintongnihuta https://ejournal.uhn.ac.id/index.php/jabn/article/view/2923 <p>Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasi internal terhadap kinerja karyawan pada Credit Union (CU) Bahen Ma Nadenggan Lintongnihuta. Penelitian dilakukan terhadap 15 karyawan tetap dengan metode survei melalui kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil uji asumsi klasik menunjukkan data berdistribusi normal, bebas multikolinearitas, serta tidak mengalami heterokedastisitas, sehingga layak digunakan dalam analisis regresi linier berganda.</p> <p>Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh item pernyataan valid dan reliabel, dengan data berdistribusi normal (Asymp. Sig. 0,200 &gt; 0,05), bebas multikolinearitas (Tolerance &gt; 0,10; VIF &lt; 10), serta tidak terdapat heterokedastisitas. Analisis regresi linier berganda menghasilkan persamaan <strong>Y = 10,870 + 0,329X1 + 0,194X2 + e</strong>. Uji parsial (t) menunjukkan gaya kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja (t hitung = 4,274 &gt; 2,201; Sig. 0,001 &lt; 0,05) dan komunikasi internal juga signifikan (t hitung = 2,491 &gt; 2,201; Sig. 0,027 &lt; 0,05). Uji simultan (F) menunjukkan pengaruh signifikan secara bersama-sama (F hitung = 8,744; Sig. 0,005 &lt; 0,05). Koefisien determinasi (R²) sebesar 0,593, artinya 59,3% variasi kinerja karyawan dijelaskan oleh gaya kepemimpinan dan komunikasi internal, sedangkan 40,7% dipengaruhi faktor lain di luar penelitian.</p> Ribca Mayasari Sihombing Nalom Siagian Natalia Sihombing Copyright (c) 2025 Jurnal Administrasi Bisnis Modern 2025-09-22 2025-09-22 2 1 17 22 10.51622/jabm.v2i1.2923